Cek manfaat jahe untuk kesehatan yuk biar makin yakin untuk memaksimalkan khasiatnya dalam kehidupan sehari-hari.
Bagaimanapun, akar rimpang yang berfungsi sebagai bahan masakan di dapur sekaligus herbal ini sangat murah dan mudah didapatkan di Indonesia. Sangat sayang rasanya bila manfaatnya kita lewatkan begitu saja.
Dalam artikel ini, kami akan membahas tentang khasiat jahe buat kesehatan tubuh. Selamat menyimaknya sampai selesai.
Daftar manfaat jahe untuk kesehatan yang harus Anda tahu
Jahe merupakan hasil tanaman Indonesia yang sangat berkhasiat untuk tubuh manusia. Berikut ini beberapa contoh khasiatnya:
1. Mengurangi rasa sakit saat menstruasi atau haid
Saat haid, sebagian perempuan akan merasakan sakit yang luar biasa. Rasa sakit ini bahkan kadang muncul beberapa hari sebelum masa haid datang.
Nah, salah satu solusi untuk mengurangi rasa sakit tersebut adalah dengan mengonsumsi jahe. Anda bisa membuat air jahe hangat untuk sekedar meringankan rasa sakit yang seolah menekan perut hingga menyebabkan nyeri.
Khasiat pertama ini bahkan sudah dibuktikan dalam beberapa studi. Diungkapkan juga bahwa khasiat jahe tak ubahnya seperti asam mefenamat dan ibuprofen yang merupakan obat anti nyeri.
2. Membantu meredakan mual
Pada trimester pertama, adalah hal wajar bila ibu hamil mengalami mual-mual. Umumnya, hal ini terjadi saat pagi hari. Untuk mengatasinya, Anda bisa mengonsumsi air jahe hangat.
Dalam salah satu penelitian dari Royal College of Obstetricians and Gynaecologists disebut bahwa ekstrak akar jahe sangat ampuh untuk mengatasi morning sickness. Jadi, Anda pun sangat layak untuk mencobanya.
3. Manfaat jahe untuk perut: menyehatkan pencernaan
Selain cocok buat meredakan mual pada ibu hamil, khasiat jahe juga sangat baik untuk menjaga sistem pencernaan. Adapun masalah yang bisa diredakan dengan akar rimpang ini adalah sembelit, perut kembung, muntah, hingga sendawa.
Selain itu, jahe juga mengandung antibakteri. Hal ini sangat penting untuk memerangi masalah pencernaan yang diakibatkan oleh bakteri. Selain itu, dia juga cocok digunakan sebagai pengawet alami pada makanan yang rentan disusupi bakteri.
4. Melawan infeksi
Di dalam akar rimpang ini mengandung gingerol yang bisa melawan infeksi dari virus dan bakteri. Itulah mengapa banyak orang yang menggunakannya untuk mengatasi masalah virus yang saat ini tengah melanda dunia.
5. Mengurangi radang pada sendi
Selain baik dalam memerangi infeksi yang diakibatkan oleh virus dan bakteri, jahe juga sangat cocok untuk mengatasi masalah peradangan pada sendi.
6. Menjaga kesehatan otak
Mengonsumsi minuman hangat dari akar rimpang ini secara teratur bisa membantu menjaga kesehatan otak. Pasalnya, kandungannya bisa membantu otak terhindar dari peradangan atau infeksi yang bisa menyebabkan masalah kesehatan secara serius.
7. Membantu mencegah kanker
Kanker kini menjadi salah satu penyakit yang jadi momok orang Indonesia. Tidak hanya bagi kalangan menengah ke bawah, tetapi juga dari kalangan atas.
Kabar baiknya, hasil tanaman toga Indonesia ini punya kandungan gingerol dan fitonutrien yang bisa membantu mencegah kanker pada usus. Selain itu, jahenya sendiri juga dipercaya bisa melindungi Anda dari kanker rahim.
Agar lebih efektif, pemakaian jahe juga harus diimbangi dengan konsumsi makanan sehat untuk diet yang tepat dan bernutrisi.
8. Cocok untuk meredakan stres
Aromanya yang khas dan melegakan bisa menjadi salah satu cara baik untuk meredakan stres. Ditambah lagi, ada kandungan polifenol di dalamnya yang membuat khasiat itu makin nyata.
9. Melancarkan peredaran darah
Akar rimpang yang rasanya melegakan ini juga bisa berperan sebagai stimulan untuk sirkulasi darah. Bahkan stimulasinya cenderung kuat sehingga bagus buat tubuh.
10. Meningkatkan sistem imun
Kandungan vitamin C dan magnesium di dalamnya sangat bagus untuk menjaga kekebalan tubuh.
Karena manfaat jahe untuk kesehatan sangat banyak, alangkah baiknya jika Anda mengonsumsinya setiap hari. Jadi, selamat mencoba dan memaksimalkannya dengan baik.